Video Kesalahan Teknis Kembang Api
Yang Harusnya Meluncur Bergantian, Keluar Bersamaan
Boom! Acara pesta kembang api di San Diego untuk merayakan hari kemerdekaan Amerika kemarin berlangsung jauh lebih seru dibandingkan dengan yang sebelumnya diharapkan. Tapi juga jauh lebih singkat.
Foto diatas adalah pemandangan yang terjadi ketika jatah kembang api yang harusnya meluncur bergilir selama 15 menit, tiba-tiba keluar dalam waktu bersamaan. Acara 15 menit tersebut akhirnya selesai hanya dalam waktu 15 detik. Diduga hal ini terjadi karena kesalahan teknis, tapi penyebab pastinya masih diselidiki produser acara.
Para penonton dibuat kebingungan saat bola api besar ini mengangkasa, mereka belum tahu apakah kejadian tersebut memang disengaja atau telah terhadu kesalahan fatal. Semuanya baru menjadi jelas ketika panitia meminta maaf melalui Twitter.
Berikut Video Kesalahan Teknis Kembang Api Yang Harusnya Meluncur Bergantian, Keluar Bersamaan: